Kamis, 10 November 2011

menghilangkan cegukan

hwaaaa.. aku barusan cegukan parah bgt, eh, terus tanpa sengaja aku nemu cara ngilangin cegukan, nemu sendiri lhooo, wmhohowhwohwoo.. asalnya udah coba minum, ga ilang juga, lama-lama, karena ga ilang ilang dlm waktu yg cukup lama, aku kesel, akhirnya, karena aku kesal itu, aku...
TARIK NAFAS DALAM-DALAM, TERUS DITAHAN DENGAN MULUT YANG JUGA KEMBUNG BERISI UDARA, AKU TAHAN TERUS AMPE GAK KUAT
nah, tadinya aku mau tau gimana rasanya cegukan pada saat keadaan aku seperti itu,
eh, taunya...
CEGUKAN PUN HILANG
abis itu aku cari ke google tentang ngilangin cegukan, ternyata memang caranya mirip-mirip lah kayak gitu... intinya...
KENAPA GAK DARI AWAL LANGSUNG AJA CARI DI GOOGLE, ?!?!?!?! MHWAHWAHWHAWHAWHA.. terlalu pintar sih jadi ga kepikiran, nyahahaha

berikut ini dari http://infoku.edublogs.org/2010/12/11/tips-menghilangkan-cegukan/

1. Cegukan yang bersifat ringan, yang hanya berlangsung selama 1 – 2 jam saja.
Penyebab paling sering pada kategori ini karena adanya regangan pada lambung. Selain itu, juga karena perubahan cuaca mendadak (misalnya dari dingin ke panas atau sebaliknya), makan makanan yang terlalu panas atau dingin, meminum minuman beralkohol, merokok terlalu banyak, atau mengalami stres. Cegukan ini akan hilang dengan sendirinya ketika kita tidur.

2. Cegukan yang bersifat tetap/permanen (persistance).
Cegukan jenis ini biasanya terjadi terus-menerus, tak hanya berhari-hari tapi bisa berbulan-bulan. Cegukan jenis ini merupakan gejala adanya gangguan di otak (misalnya gejala tumor di batang otak), gejala stroke (pada penderita stroke sering timbul cegukan), infeksi di susunan saraf pusat (otak), adanya herpes di dada sehingga mengganggu saraf tepi, selain itu juga karena gangguan metabolik seperti pada penderita diabetes, atau penderita kelainan ginjal karena urenia. Juga karena gangguan elektrolit (kurang kalium), termasuk pengaruh obat-obatan seperti steroid atau obat tidur.

KAYAKNYA CEGUKANKU MASUK YANG PERTAMA

Untuk Jenis Cegukan yang pertama, tips untuk menghilangkanya:
1. Meminum air hangat
2.Tarik dan buang nafas, kemudian tampung di dalam kantong atau kertas tertutup selama kurang lebih satu menit. Hidung dan mulut masuk ke dalam kantong tersebut. Maksudnya adalah untuk menahan dan meningkatkan CO2, sebab menurunnya jumlah CO2 dalam darah bisa menyebabkan cegukan. Setelah satu menit, Anda bisa beristirahat dan kemudian mengulangnya kembali.
3. Minum air sambil membungkuk
4. Tidur berbaring dengan kedua lutut ditekuk ke arah perut. Lakukan beberapa saat hingga cegukan hilang.


berikut ini dari http://15meh.blogspot.com/2008/05/tips-menghilangkan-cegukan.html
  1. Tahan nafas Anda selama 15 detik. Setelah itu lepaskan secara perlahan. Ini bisa mujarab untuk mengobati cegukan.
  2. Jika cegukan belum juga mereda, minum 10 teguk air putih pelan-pelan. Lakukan sambil menahan nafas. Ini ditujukan untuk menetralisasi diafragma di kerongkongan Anda.
  3. Cara ketiga Anda bisa menggunakan kantung kertas dan bernafas dengan itu. Jika tak juga berhasil sebaiknya Anda bersabar. Cegukan jangan dirasa-rasa. Tanpa Anda sadari cegukan akan hilang begitu saja. Intinya jangan panik dulu ya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar